Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Memperbaiki HP Dicas Tidak Penuh Tapi Malah Berkurang

hp dicas malah berkurang
Memiliki HP android yang sudah lama maka akan timbul kerusakan baik hardware ataupun software  diantaranya HP android tidak bisa di charge (cas), hal ini baru saja terjadi pada saya beberapa waktu lalu saat menge cas hp hampir tiga jam tidak terisi, tentunya membuat saya sebel niatnya mengecas tapi malah baterai berkurang.
setelah melakukan percobaan dengan mengecas keadaan hp hidup maupun mati tapi ternyata hasilnya sama saja..

HP Dicas Tapi Tidak Mengisi

Jika Hp anda bermasalah saat mengecas tidak penuh penuh, penyebabnya adalah kerusakan hardware namun jangan khawatir ada beberapa cara dicoba untuk memperbaiki masalah seperti ini.

1. Ganti Charge Atau Cas

Cobalah menggunakan cas atau charge hp lain, bisa charge hp ibu atau saudara hal ini bertujuan agar anda tidak menyesal karena hasilnya sama saja saat membeli cas yang baru.

2. Cek Baterai Pastikan Masih Sehat Atau Bagus

selanjutnya anda bisa mengecek baterai dengan membuka cassing hp kemudian lihat apakan ada perubahan bentuk dari slim ke menggelembung kemudian tercium bau aneh. jika dirasa sudah tidak sehat atau sudah rusak bisa menggantinya dengan yang baru.

3. Memperbaiki Port Charger HP
Kerusakan Port sangat susah di perbaiki terutama bagi mereka yang tidak sabar atau tidak tau tentang elektronik, untuk itu anda bisa berkonsultasi dengan tukang service terdekat.

4. Gunakan Alat-Alat Original
Gunakan alat original mulai dari charger sampai dengan baterai sesuai merek untuk menghindari kerusakan yang lebih parah.

Kesimpulan: Saat HP anda di cas namun tidak mengisi ada beberapa hal yang harus dilakukan yaitu ganti charger atau cas, cek kesehatan baterai, memperbaiki port charger hp dan setelah bisa jangan lupa menggunakan alat original pabrik sesuai merek hp anda.

Itulah beberapa cara yang bisa anda lakukan saat hp anda tidak bisa dicas ataupun di cas tapi tidak masuk, semoga bermanfaat
Krisdianto
Krisdianto this my bio!